Jakarta, CNN Indonesia —
Arsenal bermain imbang 1-1 melawan PSV pada pertandingan pamungkas Grup B Liga Champions di Stadion Philips, Eindhoven, Rabu (13/12) dini hari WIB.
Pada menit keenam PSV mendapatkan peluang emas lewat sontekan Ricardo Pepi.
Namun sotekan Pepi masih mengenai badan kiper Arsenal Aaron Ramsdale dan menghasilkan sepak pojok.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
PSV cukup intens memberikan tekanan pada Arsenal. Pada menit ke-19 sundulan akurat Yorbe Vertessen masih bisa ‘diselamatkan’ tiang gawang sebelah kiri Arsenal.
Di menit ke-22 Johan Bakayoko mampu mengancam gawang Arsenal lewat tembakan dari luar kotak penalti, namun masih sedikit melenceng di sisi kanan gawang The Gunners.
Namun di menit ke-42 Arsenal yang berhasil membobol gawang PSV lewat gol Edward Nketiah melalui tembakan datar dari dalam kotak penalti PSV. Arsenal mampu menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0.
Tetapi, pada awal babak kedua tepatnya pada menit ke-50, PSV berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Yorbe Vertessen melalui tembakan dari dalam kotak penalti usai memanfaatkan umpan Ricardo Pepi.
Pada menit ke-65, tendangan Nelson dari dalam kotak penalti PSV masih sedikit melenceng di sisi kiri gawang lawan dan hanya membentur jaring luar di samping gawang.
Tiga pukul detik kemudian, PSV yang giliran mengancam gawang Arsenal lewat tembakan Ismael Saibari yang membentur tiang gawang sebelah kanan.
Pada menit ke-81 Arsenal mampu mencetak gol lewat sundulan Gabriel Magalhaes namun dianulir karena dinilai lebih dulu berdiri dalam posisi offside.
Hingga pertandingan berakhir tak ada gol tambahan yang tercipta. PSV vs Arsenal berakhir imbang 1-1.
Hasil ini memastikan Arsenal lolos ke 16 besar Liga Champions sebagai juara Grup B dengan mengemas 13 poin dari enam pertandingan.
Sedangkan, PSV juga lolos ke 16 besar Liga Champions sebagai runenr up Grup B dengan mengoleksi sembilan poin dari enam pertandingan.
Susunan Pemain PSV vs Arsenal di Liga Champions:
PSV XI: Walter Benitez; Jordan Teze, Ramalho, Armando Obispo, Mauro Junior; Malik Tillman, Patrick Van Aanholt, Ismael Saibari; Johan Bakayoko, Ricardo Pepi, Yorbe Vertessen
Arsenal XI: Aaron Ramsdale; Cerdic Soares, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Jakub Kiwior; Mohamed Elneny, Jorginho, Kai Havertz; Reiss Nelson, Edward Nketiah, Leandro Trossard
(rhr)