Thursday, March 13, 2025
HomeOlahragaBREAKINGNEWS! Shayne Pattynama Dipastikan Absen Lawan Libya Karena Cabut dari TC Timnas...

BREAKINGNEWS! Shayne Pattynama Dipastikan Absen Lawan Libya Karena Cabut dari TC Timnas Indonesia

Suara.com – Kabar baru datang dari training camp (TC) Timnas Indonesia di Turki. Dilaporkan pemain naturalisasi Shayne Pattynama harus cabut dari pemusatan latihan sehingga absen melawan Libya dalam laga uji coba.

Bukan tanpa alasan yang tidak jelas. Shayne Pattynama harus pulang ke Belanda karena ibunya sedang sakit. Sang pemain sudah tidak ikut latihan sejak Senin (1/1/2024).

Mantan pemain Viking FK itu pun dipastikan absen dalam laga uji coba Timnas Indonesia kontra Libya, Selasa (2/1/2024). Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun sudah mengizinkan pemain 25 tahun itu pergi.

Dua pemain Timnas Indonesia, Marc Klok (kiri) dan Shayne Pattynama mengikuti latihan hari ketiga pemusatan latihan (TC) di Antalya, Turki, untuk Piala Asia 2023. (ANTARA/Ho/PSSI)

“Jujur, ada masalah di kesehatan ibunya Shayne, jadi akhirnya dia dikembalikan ke Belanda,” kata Shin Tae-yong dalam keterangannya dikutip Selasa (2/1/2024).

Shin Tae-yong menuturkan bahwa dirinya sudah memikirkan matang-matang keputusannya tersebut. Bagi dia, yang terpenting Shayne bisa bertemu dan memastikan kondisi ibunya terlebih dulu secara langsung.

“Saya mengizinkan Shayne kembali ke Belanda dulu supaya psikologisnya lebih stabil,” sambung pelatih asal Korea Selatan itu.

BACA JUGA:   Pekerjaan dan Sumber Pendapatan Mak Ti, Ibunda Pratama Arhan Sekaligus Mertua Azizah Salsha

Shin Tae-yong pun sudah mendapatkan kabar terbaru terkait kondisi ibu Shayne Pattynama. Ia memastikan bahwa Shayne akan kembali bergabung dengan tim dalam waktu dekat.

“Shayne sudah mengabarkan bahwa ibunya tidak apa-apa. Jadi dia akan kembali secepatnya,” ujar pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Timnas Indonesia dijadwalkan melawan Libya, Selasa (2/1/2024). Nantinya kedua tim akan kembali berhadapan pada 5 Januari mendatang.

Timnas Indonesia saat ini memang sedang menggelar TC di Turki. Pemusatan latihan dan uji coba ini sebagai persiapan menghadapi Piala Asia 2023 di Qatar pada 12 Januari sampai 14 Februari mendatang.

Timnas Indonesia berada di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.

Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER