Thursday, March 13, 2025
HomeOlahragaIndra Sjafri Belum Puas Timnas Indonesia U-20 Imbangi China 1-1

Indra Sjafri Belum Puas Timnas Indonesia U-20 Imbangi China 1-1


Jakarta, CNN Indonesia

Indra Sjafri belum puas dengan performa Timnas Indonesia U-20 usai bermain imbang 1-1 lawan China U-20 dalam laga uji coba di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (22/3).

Dalam pertandingan ini Indonesia U-20 ditahan 1-1 oleh China. Hasil imbang memperpanjang rekor tak pernah menang tim asuhan Indra dalam uji coba internasional.

Kendati demikian Indra mengapresiasi semangat juang pemain. Tertinggal sejak menit awal, Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan terus berjuang menyamakan kedudukan.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Lawan yang kita pilih adalah lawan yang tepat. Mereka bisa berikan pelajaran buat kita dan juga pemain kita dengan tingkat pressure tinggi oleh China di babak pertama,” kata Indra.

“Pemain kita kurang berkembang tapi evaluasi di babak kedua bisa keluar dari tekanan. Keseluruhan belum puas nanti kita coba lagi tanggal 25 dengan tim berbeda,” ujarnya.

BACA JUGA:   Tanggal Muda, Harga Emas Antam Capai Rp1,32 Juta per Gram

China membuka keunggulan pada menit ke-15 melalui sundulan Peng Xiao. Ia memanfaatkan umpan lambung untuk menaklukkan penjaga gawang Ikram Al Giffari.

Indonesia U-20 baru bisa menyamakan kedudukan pada masa injury time, tepatnya menit ke-90+2 lewat eksekusi penalti Figo Dennis. Tembakan Figo ke arah tengah atas tak terbendung.

Rangkaian uji coba ini merupakan bagian dari agenda pemusatan latihan Indonesia U-20. Selanjutnya, kedua tim akan kembali bersua pada leg kedua pada Senin (25/3).

Indonesia U-20 ini dipersiapkan untuk mengikuti beberapa ajang, seperti Piala AFF U-19 2024, Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, dan diharapkan lolos ke Piala Dunia U-20 2025.

[Gambas:Video CNN]

(abs/jun)



Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER