Thursday, March 13, 2025
HomeHiburanLee Jae Wook Putus dengan Karina aespa karena Ingin Fokus Syuting

Lee Jae Wook Putus dengan Karina aespa karena Ingin Fokus Syuting

TEMPO.CO, JakartaLee Jae Wook putus dengan Karina aespa setelah satu bulan lebih mengumumkan hubungan mereka ke publik. Kabar ini telah dikonfirmasi oleh agensi aktor dan anggota grup idola K-pop tersebut.

Alasan Lee Jae Wook Putus dengan Karina aespa

Agensi Lee Jae Wook, C-JeS mengkonfirmasi Lee Jae Wook dan Karina aespa sudah mengakhiri hubungan asmara mereka. Disebutkan bahwa Lee Jae Wook ingin fokus pada pekerjaannya saat ini sebagai aktor.

“Lee Jae Wook memutuskan untuk putus agar bisa fokus pada proyek yang sedang ia syuting. Keduanya memutuskan untuk tetap menjadi rekan kerja yang saling mendukung,” kata C-JeS pada Selasa, 2 April 2024.

Bersamaan dengan pengumuman itu, C-JeS meminta agar penggemar tetap terus menunjukkan dukungan kepada karier mereka masing-masing. “Mereka masing-masing akan menyapa (penggemar) melalui aktivitas baik dari posisi masing-masing ke depannya. Tolong tunjukkan banyak minat dan dukungan yang hangat,” kata agensi Lee Jae Wook.

Jawaban Singkat SM Entertainment Soal Putusnya Karina aespa dan Lee Jae Wook

Berbeda dari C-JeS, agensi Karina aespa, SM Entertainment hanya memberikan pernyataan singkat mengenai kabar tersebut. “Memang benar mereka putus,” kata sumber dari SM Entertainment.

BACA JUGA:   Wabup Gorontalo Ngamuk Tak Diundang Pelantikan Pejabat Eselon III

SM Entertainment dan C-JeS sebelumnya membenarkan Lee Jae Wook dan Karina aespa pacaran melalui pernyataan resmi yang dirilis pada Selasa, 27 Februari 2024. Diketahui keduanya pertama kali bertemu di acara Milan Fashion Week pada Januari lalu dan akhirnya berpacaran.

Lee Jae Wook dan Karina aespa Diserang Komentar Jahat

Iklan

Setelah Dispatch membagikan foto-foto yang menunjukkan Lee Jae Wook dan Karina aespa sedang berkencan dan dikonfirmasi oleh agensi, sejumlah penggemar tidak dapat menerimanya dengan baik. Beberapa meninggalkan komentar jahat kepada Lee Jae Wook maupun Karina.

Agensi Lee Jae Wook sampai turun tangan melaporkan haters. Unggahan yang menyinggung dengan niat jahat termasuk yang berisi informasi palsu dan fitnah terhadap aktor tersebut telah ditemukan secara online. Hal ini sangat melanggar hak kepribadian, dan kami memberi tahu Anda bahwa kami akan mengambil tindakan tegas perdata dan pidana melalui perwakilan hukum,” tulis C-JeS di Instagram pada Kamis, 29 Februari 2024.

SOOMPI | NAVER

Pilihan Editor: Lee Jae Wook Laporkan Haters yang Berkomentar Jahat tentang Hubungannya dengan Karina aespa

BACA JUGA:   Ini Prediksi Setlist Konser TVXQ 20&2 di Jakarta, Siap-siap Nyanyi Bareng!



Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER