Jakarta, CNN Indonesia —
Menteri Luar Negeri China Wang Yi dijadwalkan berkunjung ke Indonesia dan sejumlah negara lain seperti Kamboja dan Papua Nugini.
Kementerian Luar Negeri China melaporkan Wang bakal melakukan perjalanan ke Indonesia, Kamboja, dan Papua Nugini pada pekan ini. Lawatan dimulai pada 18 April dan berakhir pada 23 April.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wang bakal memimpin sesi High-level Dialogue Cooperation Mechanism China-Indonesia sebelum memimpin dua pertemuan Intergovernmental Coordination Committee China-Kamboja.
Setelah itu, Wang akan mengakhiri turnya di Papua Nugini, wilayah kepulauan pasifik yang selama beberapa tahun belakangan sedang didekati Beijing guna mengikis pengaruh Amerika Serikat dan Australia.
Papua Nugini merupakan negara yang kaya akan sumber daya alam dan berada di persimpangan geostrategis yang terbukti vital dalam perselisihan militer atas Taiwan.
Kunjungan Wang ini akan dilakukan usai Presiden terpilih RI, Prabowo Subianto, melawat ke China pada awal April lalu dan bertemu dengan Presiden China Xi Jinping. Keduanya berbagi pandangan mengenai kedamaian regional dan berkomitmen untuk mempererat hubungan.
China merupakan salah satu sumber investasi asing langsung terbesar di Indonesia yang telah mengucurkan miliaran dolar dalam proyek-proyek kerja sama kedua negara.
(blq/bac)