Jakarta, CNN Indonesia —
Pelatih Hungaria Marco Rossi mengakui keunggulan timnas Jerman yang mengalahkan skuadnya 0-2 di matchday 2 Grup A Euro 2024, Rabu (19/6) malam WIB.
Namun, Rossi mengecam kepemimpinan wasit di laga tersebut atas sejumlah keputusan. Salah satunya adalah pada untuk gol pertama Jerman yang dilesakkan Jamal Musiala pada menit 22.
Menurutnya sebelum gol itu ada benturan antara kapten Jerman, Ilkay Gundogan dan bek Hungaria Willi Orban. Meski para pemain Hungaria memprotes terjadi dugaan pelanggaran, wasit asal Belanda, Danny Makkelie tetap membiarkan permainan berlanjut untuk keunggulan Jerman.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemudian pada babak kedua, dalam situasi serupa yang melibatkan gelandang Jerman, Robert Andrich, wasit tak menganggapnya sebagai sebuah pelanggaran.
“Wasit menggunakan standar ganda, karena di babak pertama wasit mengizinkan gol setelah [Gundogan] mendorong Orban, dan di babak kedua dalam situasi serupa dengan (Pemain Jerman Robert) Andrich, wasit meniup peluit pelanggaran,” kata Rossi kepada wartawan usai laga seperti dikutip dari Reuters, Kamis (20/6).
Menurutnya ketika memimpin laga di lapangan wasit sebaiknya tidak berstandar ganda seperti yang terjadi pada laga tersebut.
“Perlu menggunakan satu standar saja, bukan standar saya,” kata pelatih asal Italia itu.
Menurutnya dalam laga semalam Jerman memang lebih kuat dari timnya, dan di atas kertas diunggulkan untuk menang. Bahkan tanpa ‘bantuan’ wasit pun, sindirnya, Jerman berpeluang besar mengalahkan Hungaria.
“Dari perspektif saya, Jerman memang mungkin akan menang, mereka lebih kuat dari kami dan mereka akan tetap menang. Tapi, wasitnya adalah yang terburuk di lapangan. Jerman tidak membutuhkan bantuan wasit, apalagi melawan tim seperti Hungaria,” kata Rossi.
Pelatih Hungaria Marco Rossi. (AFP/KAI PFAFFENBACH)
|
Dalam laga tersebut Jerman menang dua gol berkat aksi Musiala dan gol dari Ilkay Gundogan pada menit ke-67.
Kemenangan itu membuat Jerman sebagai tim pertama yang lolos dari fase grup ke babak 16 besar. Laga terakhir Jerman di fase grup itu yakni melawan Swiss tak akan menentukan langkahnya untuk lolos atau tidak dari Grup A.
Sementara itu bagi Hungaria, dua kali kalah di fase grup membuatnya makin dekat tersingkir dari putaran final Euro 2024. Hungaria mutlak harus menang, dan memenuhi kondisi syarat tertentu di laga terakhir melawan Skotlandia nanti jika ingin lolos.
“Secara matematis kami belum keluar dari Euro, dan di partai terakhir nanti, kami akan mencoba segalanya untuk menang,” kata Rossi.
(kid)