Friday, May 23, 2025
HomeOlahragaPrediksi Line Up Vietnam vs Indonesia: Awas Garuda, Quang Hai Main

Prediksi Line Up Vietnam vs Indonesia: Awas Garuda, Quang Hai Main


Jakarta, CNN Indonesia

Perubahan pemain berpeluang terjadi dalam line up susunan pemain Vietnam vs Indonesia pada laga Grup D Piala Asia 2023 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat (19/1).

Pelatih Indonesia, Shin Tae Yong, berpeluang melakukan sedikit perubahan. Salah satu perubahan yang bisa dilakukan STY adalah di lini belakang.

Kembalinya Shayne Pattynama membuat Pratama Arhan berpeluang menjadi cadangan. Kapten Indonesia, Asnawi Mangkualam, juga berpeluang memulai laga dari bangku cadangan karena terlihat kurang fit saat melawan Irak.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jika Asnawi tidak menjadi starter, maka Yakob Sayuri atau Sandy Walsh bisa menjadi starter. Sementara posisi sayap kanan berpeluang ditempati Witan Sulaeman.

Selebihnya Shin Tae Yong kemungkinan besar tidak akan melakukan perubahan. Trio Jordi Rizky Ridho, Jordi Amat, Elkan Baggott akan jadi trio bek tengah di depan kiper Ernando Ari.

BACA JUGA:   Presiden FIFA Pamer 'Kehebatan' Suporter Timnas Indonesia

Justin Hubner dan Ivar Jenner akan jadi dua gelandang jangkar mengungguli Marc Klok dan Ricky Kambuaya. Di depan Marselino Ferdinan dan Rafael Struick akan kembali menjadi starter saat Vietnam vs Indonesia.

Di kubu Vietnam, pelatih Philippe Troussier kemungkinan besar tidak akan melakukan banyak perubahan. Troussier berpeluang menjadikan Nguyen Quang Hai sebagai starter setelah disimpan saat Vietnam dikalahkan Jepang.

Nguyen Quang Hai adalah gelandang serang flamboyan andalan timnas Vietnam dalam beberapa tahun terakhir. Mantan pemain klub Prancis, Pau, itu bisa jadi ancaman serius bagi lini pertahanan Timnas Indonesia.

Prediksi line up susunan pemain Vietnam vs Indonesia di Piala Asia 2023:

Vietnam XI: Filip Nguyen; Nguyen Thanh Binh, Bui Hoang Viet Anh, Phan Tuan Tai; Pham Xuan Manh, Nguyen Thai Son, Nguyen Tuan Anh, Vo Minh Trong; Do Hung Dung, Pham Tuan Hai, Nguyen Quang Hai.

Indonesia XI: Ernando Ari; Rizky Ridho, Jordi Amat, Elkan Baggott; Asnawi Mangkualam, Justin Hubner, Ivar Jenner, Shayne Pattynama; Yakob Sayuri, Rafael Struick, Marselino Ferdinan.

BACA JUGA:   5 Fakta Menarik Usai Irak Hajar Jepang di Piala Asia

[Gambas:Video CNN]

(har)




Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER