Jakarta, CNN Indonesia —
Presiden Iran Ebrahim Raisi sempat menghadiri acara sebelum helikopter yang ditumpangi jatuh di salah satu provinsi di Azerbaijan pada Minggu (19/5).
Helikopter tersebut mengangkut sembilan orang termasuk Raisi dan Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir Abdollahian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelum jatuh, Raisi dan rombongan menghadiri peresmian bendungan di perbatasan.
Menurut laporan CNN, terdapat tiga helikopter yang membawa rombongan pejabat Iran ke acara tersebut. Dua helikopter kembali dengan selamat, tetapi helikopter yang ditumpangi Raisi jatuh di Azerbaijan Timur.
Pihak berwenang Iran dan sejumlah lembaga seperti Bulan Sabit Merah lantas bergegas meluncurkan operasi.
Turki juga turut membantu dengan mengerahkan drone untuk mencari lokasi helikopter jatuh atau puing-puing.
Setelah berjam-jam pencarian, Bulan Sabit Merah menemukan puing helikopter yang ditumpangi Raisi.
“Tim pencarian dan penyelamat telah mencapai lokasi kecelakaan helikopter yang membawa Presiden,” demikian pernyataan Bulan Sabit Merah Iran.
Namun, sejauh ini nasib Raisi dan pejabat Iran lain belum diketahui.
(isa/rds)