Sunday, March 16, 2025
HomeHiburanAl Ghazali dan Zsazsa Utari Terlibat Cinta Terlarang di Serial Scandal 3

Al Ghazali dan Zsazsa Utari Terlibat Cinta Terlarang di Serial Scandal 3

TEMPO.CO, Jakarta – Vidio Original Series Scandal kembali hadir dengan musim ketiga yang sekaligus menjadi babak terakhir dari cerita ini. Al Ghazali akan disatukan dengan Zsazsa Utari sebagai pemeran utama Scandal 3 yang terlibat cinta terlarang antara mafia prostitusi dan polisi.

“Vidio Original Series Scandal 3 menampilkan jajaran pemain baru yang memukau yaitu Al Ghazali dan Zsazsa Utari yang akan membawa warna baru ke dalam cerita,” demikian pengumuman yang disampaikan Vidio.

Selain mereka berdua, Ibnu Jamil dipastikan akan kembali melanjutkan perannya di Scandal 3. Ibnu Jamil memerankan karakter ikonik sejak musim pertama.

Alur Cerita Scandal 3

Nadya (diperankan Zsazsa Utari) adalah polisi muda yang memiliki misi rahasia dan penuh risiko. Dalam misinya, Nadya ditugaskan menyamar untuk menyusup ke dalam jaringan prostitusi kelas atas. Target utama Nadya adalah Prince (Ibnu Jamil), mucikari yang dikenal licin dan sulit disentuh oleh hukum. 

Namun ketika menjalani misi, Nadya harus menghadapi dilema ketika ia mulai jatuh cinta dengan Max (Al Ghazali), adik sekaligus tangan kanan Prince. Hubungan mereka yang semakin dekat membawa Nadya pada dua pilihan antara cinta dan tugasnya sebagai polisi.

BACA JUGA:   MotoGP Portugal Masuk Kalender MotoGP 2025 dan 2026

Scandal 3 akan tayang mulai Kamis, 9 Januari 2025 hanya di Vidio. Serial ini menetapkan batas minimal usia penonton 21 tahun ke atas. Sederet aktor yang turut membintangi Scandal 3 adalah Indah Kalalo, Poppy Sovia, Agustinus Gusti Nugroho (Nugie), Rukman Rosadi, dan Ovan Rizki.

Tentang Serial Scandal

Scandal membuka ceritanya dengan musim pertama yang tayang pada 10 Februari 2021. Atiqah Hasiholan berperan sebagai seorang selebritas yang terlibat dalam prostitusi online. Scandal juga dibintangi oleh Ibnu Jamil, Meddy Slinger dan Cinta Brian.

Setelah hampir dua tahun, Scandal 2 dirilis, tepatnya pada 15 Desember 2022 dan menjadi Official Selection pada Jogja-NETPAC Asian Film Festival (JAFF) 2022. Kali ini, Cinta Laura yang memerankan karakter utama sebagai Luna. Berbeda dari musim pertama, Luna yang merupakan penari berniat balas dendam dan menghancurkan bisnis prostitusi. Luna melakukan penyamaran dan menjadi seorang prostitusi demi mengelabui Prince (Ibnu Jamil), mucikari dari klub tersebut. Musim kedua ini dibintangi oleh Rangga Nattra, Hans De Kraker, Sheila Marcia, Karenina Anderson dan Ibnu Jamil.

BACA JUGA:   Dana Kampanye Paslon Pilgub Jakarta: RK-Suswono Rp 1 Miliar, Pramono-Rano Rp 100 Juta, Dharma-Kun Rp 5 Juta

Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER