Thursday, March 13, 2025
HomeHiburanTangis Abidzar Al Ghifari usai Peluk dan Sentuh Pipi Egy Maulana Vikri...

Tangis Abidzar Al Ghifari usai Peluk dan Sentuh Pipi Egy Maulana Vikri Disorot: Takut Tapi Lega

Suara.com – Putri mendiang Uje dan Umi Pipik, Adiba Khanza baru saja memasuki tahapan kehidupan yang baru. Ia resmi menjadi istri Egy Maulana Vikri.

Adiba Khanza dipinang oleh pesepak bola Egy Maulana Vikri pada Minggu (10/12/2023). Acara pernikahan tersebut digelar dengan intim dan dihadiri oleh anggota keluarga.

BACA JUGA: Kekayaan Ditaksir Rp42 Miliar, Perjalanan Karier Egy Maulana Vikri Tak Main-Main

Tentu saja, Abidzar Al Ghifari turut hadir di sana. Selain menemani sang kakak untuk menikah, ia berperan sebagai wali pernikahan Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri.

Tidak hanya itu, ia juga menggantikan Uje untuk peran yang lainnya. Peran tersebut adalah ketika prosesi sungkeman dilakukan.

Egy Maulana Vikri dan Adiba Khanza melakukan sungkeman kepada Umi Pipik. Tepat di sebelah Umi Pipik, duduklah Abidzar Al Ghifari sebagai perwakilan pria dari keluarga Adiba.

Namun ada cara yang berbeda yang ditunjukkan oleh Abidzar Al Ghifari. Pasalnya, ia menolak untuk menyaksikan sang kakak berlutut di hadapannya.

BACA JUGA:   Sal Priadi Hidupkan Lagu-lagu Cinta dan Duka di The Sounds Project 7

Hal itu juga ia lakukan saat berhadapan dengan Egy Maulana Vikri. Ketimbang duduk, Abidzar lebih memilih untuk berdiri dan memberikan pelukan terhadap Egy Maulaan Vikri selaku ipar.

Abidzar juga menyentuh kedua pipi dari Egy sembari menyampaikan pesan yang khusus. Sayangnya tidak diketahui isi dari pesan tersebut.

Setelah itu, ia kembali ke posisinya untuk duduk di samping Ibunda. Sementara Egy melanjutkan prosesi sungkeman dengan penuh khidmat.

Tidak lama usai pelukan tersebut, tampak raut wajah dari Abidzar Al Ghifari yang tidak bisa menyembunyikan tangisnya. Ia bahkan mencoba untuk menghapus air matanya dengan tisu.

Abidzar Al Ghifari di pernikahan Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri [istimewa]

Momen Abidzar Al Ghifari menggantikan Uje untuk menjadi wali bagi Abida Khanza ini menuai beragam komentar. Ada yang mencoba untuk mengartikan makna di baliknya.

“Pasti Abidzar antara takut ngelepas kakak tapi juga sedikit lega karena ada yangg bertanggung jawab dan meringankan satu beban tanggung jawab,” kata netizen.

“Masya Allah menguras air mata,” tambah yang lain.

“Siapa yang letak bawang di sini, air mataku menetes,” komentar netizen.

BACA JUGA:   Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri Resmi Nikah, Hanung Bramantyo Ketiban Motor

“Gua kira Abi sweet ke kakaknya doang tapi juga kakak iparnya,” ujar netizen lainnya.



Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER