Wednesday, March 12, 2025
HomeHiburanImbas Di-bully, Anak Ferdy Hasan Harus Minum Obat Anti Depresi sampai Sekarang

Imbas Di-bully, Anak Ferdy Hasan Harus Minum Obat Anti Depresi sampai Sekarang

Suara.com – Pasangan artis senior Ferdy Hasan dan Safina Hasan baru-baru ini menceritakan kondisi anaknya, Fasha, yang pernah menjadi korban perundungan atau bully di masa lalu. 

Safina Hasan mengungkapkan bahwa putranya menjadi korban bully di sekolah selama tiga bulan. Hal itu membuat Fasha mengalami depresi.

Waktu hanya tiga bulan, ternyata dampak dari perundungan itu masih dialami Fasha sampai sekarang.

“Tiga bulan (di-bully) tapi efeknya sampai delapan tahun ini. Dia harus minum obat anti depresi,” kata Safina Hasan dalam video yang dibagikan ulang akun @lambegosiip pada Jumat (8/3/2024).

Fasha juga pernah mengalami sesak napas hingga kesehatannya drop ketika sedang berlibur bersama keluarga.

Sejak dampaknya sampai memengaruhi kondisi fisiknya, Fasha pun diperiksakan ke psikiater.

“Kita lagi liburan waktu itu. Dia ngerasa sesak, dia bilang mau meninggal. Dia sampe drop banget. Terus dia ikut (terapi) segala macam, sampai hari ini dia minum obat,” ujar Ferdy Hasan.

Tidak hanya itu, Fasha juga sampai kesulitan berjalan dan tangannya bisa mendadak lemas imbas dirundung teman-temannya.

BACA JUGA:   Pendaftaran Capim KPK Ditutup Hari Ini, IM57+ Institute Minta Figur Berintegritas Mendaftar

“Terima kasih dokter Hardiono Pusponegoro banyak membantu kita. (Saya minta bantuan) ‘Om, yang penting anak saya bisa jalan, om’. Karena gini ya, kalau diangkat tangannya itu gini, jatuh,” jelas Ferdy Hasan lagi.

Delapan tahun berlalu, Safina Hasan kini menjadi takjub dengan kondisi sang anak yang sudah bekerja seperti orang pada umumnya.

“Mengingat perjalanan Fasha, mengingat dulu gimana, aku tuh sama Ferdy tuh, ‘wow, Fasha bisa kerja’,” ujarSafina Hasan.

Penuturan mereka pun membuat warganet bersimpati kepada Fasha.

“Segitu parahnya dampak bullying buat kejiwaan anak-anak,” ujar @Ihit***.

“Ya Allah bahaya banget bullying tuh,” imbuh @mrs.wmn***.

“Pengin meluk mamanya, semoga selalu dikuatkan. Alhamdulillah berbuah baik,” kata @ma_mie***.



Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER