Friday, March 14, 2025
HomeOlahragaPrediksi Prancis vs Polandia di Euro 2024

Prediksi Prancis vs Polandia di Euro 2024

Jakarta, CNN Indonesia

Prancis akan menghadapi Polandia pada laga terakhir fase grup Euro 2024 di Westfalenstadion, Selasa (25/6) malam waktu Indonesia. Berikut prediksi Prancis vs Polandia di Euro 2024.

Prancis sudah memastikan tiket ke babak 16 besar Euro 2024, namun belum diketahui statusnya sebagai juara grup, runner up grup, atau lolos lewat peringkat ketiga terbaik. Laga melawan Polandia akan memastikan posisi akhir Skuad Ayam Jantan.

Sementara Polandia yang sudah pasti tersingkir dari Euro 2024 masih punya kesempatan memulihkan nama baik seandainya bisa menjungkalkan Kylian Mbappe dan kawan-kawan.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut prediksi Prancis vs Polandia di Euro 2024:

Mbappe Kembali, Prancis Lumat Polandia (Juprianto Alexander)

Prancis bakal menjadi lawan yang menakutkan buat Polandia. Ini karena Les Bleus ingin tampil meyakinkan untuk merebut tiket lolos ke fase gugur.

BACA JUGA:   Ditanya Kiki Saputri Mau Coblos Capres yang Mana, Ini Jawaban BCL dan Reza Rahardian

Saya memperkirakan Mbappe akan bermain di laga ini. Kehadiran Mbappe berarti ancaman buat pertahanan Polandia.

Polandia meski sudah tersingkir akan coba menjaga maruah mereka. Namun perbedaan kualitas membuat Prancis bisa memenangi laga ini dengan skor 3-0.

Prancis Tekuk Polandia (M Rizki H)

Prancis bakal memanfaatkan pertandingan terakhir melawan Polandia untuk mengamankan kemenangan.

Secara kualitas Prancis di atas kertas unggul atas Polandia. Terpenting pemain Prancis harus bisa bermain dengan tenang agar setiap serangan dapat lebih tajam.

Saya memprediksi Prancis menang atas Polandia 2-0.

Mbappe Mengamuk, Prancis Hajar Polandia (Jun Mahares)

Prancis tak akan menurunkan level saat menghadapi tim juru kunci Polandia. Mereka justru mengincar pesta gol untuk mengamankan status juara grup.

Kylian Mbappe yang absen di laga sebelumnya juga sudah tak sabar unjuk mencetak gol debut melawan tim yang yang sudah dipastikan tersingkir dari turnamen.

Pemain anyar Real Madrid itu saya prediksi mampu cetak lebih dari satu gol untuk mengantar Prancis menang 4-1.

BACA JUGA:   Sikap Terpuji Bintang Georgia, Tunda Selebrasi demi Hibur Ronaldo

Baca lanjutan artikel ini di halaman selanjutnya>>>




Source link

BERITA TERKAIT

BERITA POPULER